Foto: www.pcmag.com |
RanahTekno - Di era digital seperti sekarang, smartphone 4G bukanlah hal yang sulit untuk ditemui dan dibeli. Sebagian besar dari kamu-pun pasti sudah memiliki smartphone yang sudah berjaringan 4G. Teknologi 4G dapat memberikan pengalaman download yang cepat, yaitu sampai dengan 100 Mbps. Berita terkait 5G sendiri meyebutkan bahawa teknologi 5G akan mulai menyebar di internet pada tahun 2020.
Baca juga: 5 Mitos Terbesar Tentang AndroidAkan tetapi, baru-baru ini ZTE telah meluncurkan ponsel di Mobile World Congress 2017 yang mendukung teknologi 5G dan dapat mendapat kecepatan download sampai dengan 1Gbps! Ponsel tersebut dinamai ZTE Gigabit yang mana merupakan smartphone pertama di dunia yang mendukung jaringan 5G yang memiliki kecepatan akses data hampir 5 kali lipat dibandingkan 4G sekarang.
Ponsel ZTE Gigabit akan ditenagai oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 835. Ponsel ini memungkinkan pengguna untuk merekam video virtual reality 360° dan tentunya kecepatan download super cepat, bahkan dalam mengunduh musik dan video kualitas sangat tinggi sekalipun.
Dalam ponsel ini juga disematkan 4x4 antena MIMO dan modulasi 256-QM untuk mendapat kecepatan yang bahkan tidak tersedia di kebanyakan router rumahan.
Juru bicara ZTE mengatakan "Dengan perangkat baru, cara orang untuk tetap terhubung akan terganti selamanya. Mengfokuskan pada teknologi 5G akan menjadi salah satu kunci prioritas dari pengembangan ZTE Global."
Lantas, bagaimana pendapatmu mengenai ponsel 5G pertama di dunia dari ZTE ini? Sampaikan pendapatmu melalui kolom komentar ya! Saran dan kritik juga diterima.
Referensi: https://techviral.net/meet-worlds-first-5g-smartphone-1gbps-download-speeds/
0 komentar:
Harap berkomentar dengan baik, ya! Jangan spam, ataupun menyisipkan link dalam komentar, ya!