Jumat, 13 Februari 2015

Cara Merawat Baterai Tanam Supaya Lebih Awet

Smartphone dengan baterai tanam
Ranah Teknologi - Mungkin kalian khawatir jika kalian menggunakan hp kalian terlalu over dan membuat baterai kalian kebocoran, bagi kalian yang handphonenya menggunakan baterai yang tidak bisa dicopot atau sering disebut baterai tanam mungkin bertanya-tanya, bateri hpku bisa bocor gak ya? jika seandainya bisa, bagaimana cara untuk merawatnya suapay tidak bocor, karena repot juga kalau seandainya baterai tanam bocor, berikut jawabannya:
Sebenarnya, baik baterai yang bisa dicopot maupun yang tidak bisa ( baterai tanam ) bisa menjadi bocor. Bedanya untuk baterai tanam, seringkali bahan pembungkusnya terbuat dari plastik yang lebih tersegel dibanding bahan metal yang menjadi pelindung baterai yang bisa dicopot. Sehingga jika terjadi bocor, pada baterai tanam yang menggunakan pembungkus plastik ini, cairan kimia baterai jarang merembes.
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk merawat baterai khususnya baterai tanam, diantaranya:
  • Gunakan charger yang disetujui oleh pabrikan handphone yang anda gunakan, charger original adalah charger yang terbaik untuk handphone yang kalian miliki.
  • Hindari menggunakan handphone sampai handphone benar benar mati, jika hal tersebut dibiasakan, akan berakibat memperpendek masa pakai baterai.
  • Hindari over-charging ( charge handphone terlalu lama ). Walaupun kebanyakan handphone jaman sekarang sudah memiliki teknologi pemutus arus ketika handphone sudah di-charge penuh, membiarkan handphone sampai belasan jam tidak disarankan.
  • Jangan biarkan handphone anda berada pada tempat bersuhu tinggi / panas, misalnya lama terjemur di dalam dashboard mobil.
  • Jika handphone disimpan dan tidak digunakan dalam waktu yang lama, charge-lah sampai 50%, matikan, dan ulangi pengisian tersebut dalam kurun waktu 2-3 minggu.
  • Jika sering menggunakan power bank atau mungkin tidak mengisi handphone sampai penuh, sebaiknya setidaknya seminggu sekali, charge-lah menggunakan charger original dan sampai penuh.
Baiklah, hanya itu saja yang dapat saya sampaikan, semoga artikel ini bermanfaat bagi kalian semua yang membacanya.

Sumber : KlinikInet ( Detik ) - Rewrited

BAGIKAN

1 komentar:

Harap berkomentar dengan baik, ya! Jangan spam, ataupun menyisipkan link dalam komentar, ya!