Senin, 13 Maret 2017

Bahakah Mengganti Kartu SIM Saat Smartphone Menyala?

Memastikan Apakah Mengganti Kartu SIM Saat Menyala Aman Di Ponselmu

RanahTekno - Smartphone sekarang ini memang semakin lama semakin canggih, banyak teknologi yang telah disematkan pada benda canggih yang ada dalam genggamanmu itu. Jika dulu ponsel hanya bisa digunakan untuk sekedar SMS, telepon, ataupun permainan klasik (snake misalnya), tapi sekarang ponsel bisa digunakan untuk banyak hal, mulai dari memotret, mencari informasi, semua yang bisa dilakukan di ponsel lama juga tetap masih bisa dilakukan diponsel masa sekarang tentunya. Hingga tak heran jika "ponsel masa sekarang" dinamai "smartphone" karena multifungsinya.
Baca juga: 8 Tips Jitu Mempercepat Charge Android
Nah, smartphone belakangan ini-pun sudah bisa digunakan untuk on-the-fly dalam masalah penggantian SIM Card, apakah kamu mengetahuinya? Lihat saja ulasan selengkapnya.

Bahakah Mengganti Kartu SIM Saat Smartphone Dalam Kondisi Hidup/Menyala?

Seperti yang telah saya singgung di atas, kebanyakan smartphone sekarang bisa digunakan untuk on-the-fly perihal penggantian kartu SIM. Jadi, jika smartphone-mu sudah bisa on-the-fly, maka kamu bisa dengan mudah mengganti kartu SIM-nya tanpa harus mematikan ponselmu terlebih dahulu.
Dari sini mungkin beberapa dari kalian ada yang bertanya-tanya, terus bagaimana cara memastikan apakah smartphone kamu sudah ada fitur on-the-fly apa belum? Sebenarnya itu mudah-mudah saja, kamu hanya perlu mencoba untuk mengganti kartu SIM-mu dalam kondisi menyala. 

Jika smartphone-mu sudah memiliki fitur on-the-fly maka ponselmu pasti langsung membaca kartu SIM yang baru saja kamu masukkan. Dalam hal ini, berarti aman-aman saja kalau kamu ingin mengganti kartu SIM-mu sekalipun ponselmu sedang menyala.
Akan Tapi, jika ternyata smartphonemu belum memiliki fitur on-the-fly, maka tidak akan ada sinyal yang keluar, dan ponselmu akan terdapat pop-up yang menampilkan peringatan untuk segera me-restart ponsel milikmu. Kalau demikian, jangan deh coba-coba lagi untuk mengganti kartu SIM-mu dalam kondisi menyala, karena akan cukup berbahaya untuk ponselmu jika kamu lakukan berulang kali.
Nah, bagaimana? smartphone milikmu sudah memiliki fitur on-the-fly atau belum? Segera pastikan, karena jika smartphone ternyata memiliki fitur on-the-fly, pastinya akan sangat berguna bagi kamu yang sering menggonta-ganti kartu SIM-mu.

Kalau kamu punya saran, kritik, ataupun pertanyaan seputar artikel ini, jangan sungkan untuk menyampaikannya lewat kolom komentar ya! Terimakasih.

BAGIKAN

0 komentar:

Harap berkomentar dengan baik, ya! Jangan spam, ataupun menyisipkan link dalam komentar, ya!