Gambar: independent.co.uk |
Baca juga: Akhirnya! Perangkat Snapdragon 835 yang Menjalankan Windows 10 dan Android NougatBicara masalah fitur, pastinya Android O memiliki fitur yang lebih banyak dan menarik daripada versi pendahulunya. Lantas, apa sajakah fitur-fitur yang dimilikinya? Simak saja 5 fitur keren android O di bawah ini.
1. Pembatasan Aplikasi Latar Belakang
Pada versi android sebelumnya, pengguna perlu untuk membatasi aplikasi yang berjalan di latar belakang secara manual ataupun menggunakan aplikasi pihak ketiga. Akan tetapi, sistem operasi Google telah disematkan fitur pembatasan otomatis pada apa yang bisa dilakukan aplikasi di latar belakang. Fitur ini dapat meningkatkan daya tahan baterai dan performa secara signifikan.2. Notifikasi Terkostumisasi
Di Android versi terbaru, pengguna dapat mengelompokkan notifikasi. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk "melirik" notifikasi secara lebih mudah. Android O terdapat saluran notifikasi baru yang memungkinkan pengguna untuk membuat saluran yang dapat sepenuhnya dikostumisasi untuk setiap tipe dari notifikasi yang ingin mereka lihat.3. Mode PiP (Picture-in-Picture)
Fitur ini membuat pengguna dapat menonton video ketika berganti ke aplikasi lainnya. Ini cukup mirip pada fitur YouTube ketika kamu melihat video di Youtube dan menekan tombol kembali. Mode PiP juga memungkinkan pengguna untuk mengkostumisasi video yang sedang ditonton pada saat membuka aplikasi lain.4. WiFi Connect Tanpa Akses Poin Internet
Ini merupakan sesuatu yang baru dan dapat membolehkan pengguna untuk terkoneksi dengan perangkat, aplikasi dan perangkat disekitar yag lain dan dapat membagikan berkas dengan yang lainnya melalui Wi-Fi tanpa akses poin internet. Itu berarti fitur ini dapat membuat pengguna berkomunikasi satu sama lain melalui WiFi tanpa akses poin.5. Pengisi Form Otomatis
Fitur ini sebenarnya sudah terdapat pada sebagian browser. Namun, kali ini Google membuat terobosan dengan menyematkan fitur tersebut pada sistem operasi. Dengan adanya fitur ini, pengguna dapat lebih mudah dan lebih cepat dalam mengisi form seperti pengisian data diri, kartu kredit, ataupun yang lainnya.Itulah kelima fitur keren yang nantinya akan ada di Android O, tapi tentu saja, sebenarnya fitur yang akan ada di Android O tidak sampai disitu saja. Hanya saja, belum diketahui pasti apa fitur-fitur keren di Android O nantinya. Tunggu saja!
Referensi: https://techviral.net/android-o-5-features-googles-new-operating-system/
0 komentar:
Harap berkomentar dengan baik, ya! Jangan spam, ataupun menyisipkan link dalam komentar, ya!